Upacara HUT BPK RI

Dalam rangka memperingati HUT BPK RI ke-64, 1 Januari 2011, BPK RI Perwakilan Provinsi Lampung melaksanakan upacara bendera di halaman Kantor Perwakilan.

Bertindak selaku Pembina Upacara adalah Kepala Perwakilan Provinsi Lampung, Novy Gregory Antonius Pelenkahu. Kepala Seksi Lampung IIA, Paula H. Simatupang bertindak sebagai Pemimpin Upacara.

Pada  upacara tersebut Kepala Perwakilan membacakan Sambutan Ketua BPK RI, Drs. Hadi Poernomo, Ak. Dalam sambutannya, Ketua BPK RI mengingatkan kembali tujuan pembentukan BPK sebagaimana dikehendaki oleh para pendiri bangsa (founding father) yang dituangkan dalam UUD 1945. Sebagaimana amanat Pasal 23 E UUD 1945 tugas BPK adalah memeriksa pengelolaan dan tanggung jawab keuangan Negara. BPK melaksankan tugas tersebut dalam rangka untuk menjaga agar pengelolaan keuangan Negara ditujukan untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat. Dengan kata lain, pendirian BPK bertujuan untuk mengamankan pencapaian tujuan bernegara yaitu mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur.

Ketua BPK RI juga mengingatkan dalam Rencana Strategis BPK Tahun 2011-2015, arah pengembangan BPK lima tahun kedepan difokuskan pada peningkatan peran BPK dalam mewujudkan pengelolaan keuangan Negara yang transparan dan akuntabel untuk mendukung tercapainya tujuan bernegara. Hendaknya hal ini benar-benar dipahami oleh para pegawai BPK sehingga punya tanggung jawab besar untuk melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya.

Pada upacara tersebut juga dilakukan penyerahan tanda jasa Satyalancana Karya Satya XX Tahun kepada Kepala Perwakilan BPK RI Perwakilan Provinsi Lampung Bapak Novy Gregory Antonius Pelenkahu dan Satyalancana Karya Satya X kepada Ruslan Ependi.