Bandar Lampung – BPK Perwakilan Provinsi Lampung melaksanakan upacara memperingati Hari Lahir Pancasila Tahun 2023 pada hari Kamis tanggal 1 Juni 2023 di halaman gedung kantor BPK Perwakilan Provinsi Lampung. Bertindak sebagai inspektur upacara adalah Kepala Perwakilan Yusnadewi. Upacara dilaksanakan pukul 08.00 WIB dan diikuti oleh seluruh pejabat serta pegawai di lingkungan BPK Perwakilan Provinsi Lampung.
Tema Upacara Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2023 adalah “Gotong Royong untuk Membangun Peradaban dan Pertumbuhan”.
Amanat dari Presiden RI yang dibacakan oleh inspektur upacara menyampaikan bahwa tema Hari Lahir Pancasila ini mengajak kita untuk merenungkan dan menerapkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Keceriaan, gotong royong dan persaudaraan harus selalu hadir dalam setiap tindakan, baik dalam lingkungan keluarga, sekolah maupun masyarakat. Dengan pemikiran ini dapat membangkitkan generasi yang kolaboratif, siap membantu membangun peradaban yang lebih baik dan memberikan dampak positif bagi pertumbuhan global.