Acara BPK Goes to Campus yang diadakan kamis 3 November 2011 dengan tema “BPK dan Keuangan Negara” di Ruang Serbaguna Universitas Lampung (Unila) yang diikuti oleh 550 civitas akademika dari berbagai perguruan tinggi di Provinsi Lampung ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan public awareness BPK RI di kalangan akademisi dan media.
Pada acara tersebut yang dihadiri oleh Anggota BPK, Taufiequrachman Ruki selaku pembicara dan didampingi oleh Kepala Perwakilan BPK RI Provinsi Lampung, Novy GA Pelenkahu serta Rektor Unila Bapak Sugeng P. Harianto. Dalam kesempatan ini Bapak Taufiequrachman Ruki menyampaikan bahwa dalam Reformasi di berbagai aspek kehidupan, termasuk di bidang keuangan negara mendorong kesadaran masyarakat tentang pentingnya pengelolaan keuangan negara yang transparan dan akuntabel. Dalam reformasi bidang keuangan negara
tersebut, BPK sebagai lembaga diberi tugas oleh UUD dan UU untuk mendorong tercapainya pengelolaan keuangan negara yang transparan dan akuntabel.
Saat menjelaskan tiga nilai dasar BPK, Independensi, Integritas dan Profesionalism, beliau meminta kepada para auditor BPK, para dosen dan mahasiswa, untuk menjaga integritasnya. Karena Integritas itu menunjukkan karakter.