KUNJUNGAN KEPALA KANTOR WILAYAH DJKN LAMPUNG BENGKULU KE BPK PERWAKILAN PROVINSI LAMPUNG

Direktorat Jenderal Kekayaan Negara mempunyai tugas menyelenggarakan perumusan dan pelaksanaan kebijakan di bidang barang milik negara, kekayaan negara dan dipisahkan, kekayaan negara lain-lain, penilaian, piutang negara, dan lelang sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Lampung menerima kunjungan Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Lampung dan Bengkulu Arik Hariyono (11/03/2022). Acara berlangsung di ruang tamu lantai 2 Kantor BPK Perwakilan Provinsi Lampung dengan menerapkan standar protokol kesehatan COVID-19.

Kepala Kantor Wilayah DJKN Lampung dan Bengkulu, menyampaikan maksud kedatangannya yaitu bersilahturahmi dan memperkenalkan diri sebagai Kepala Kantor Wilayah DJKN Lampung dan Bengkulu.

Kepala Perwakilan BPK Provinsi Lampung, Andri Yogama menyambut baik kedatangan Kepala Kantor Wilayah DJKN Lampung dan Bengkulu dan siap bekerjasama dalam melayani masyarakat.

Pada kesempatan tersebut Kepala Perwakilan didampingi oleh Kepala Sekretariat Perwakilan dan Kasubbag Umum dan TI.