Bandar Lampung – Pada hari Selasa tanggal 22 Oktober 2024, BPK Perwakilan Provinsi Lampung menerima Visitasi E-monev Keterbukaan Informasi Publik Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2024 oleh Komisi Informasi Provinsi Lampung bertempat di ruang rapat lantai satu gedung kantor BPK Perwakilan Provinsi Lampung.
Kegiatan ini dilaksanakan untuk menilai secara langsung sarana prasarana, alur pelayanan, dan penerapan keterbukaan informasi sesuai ketentuan yang diterapkan di BPK Perwakilan Provinsi Lampung. Kehadiran Ketua Komisi Informasi, Erizal, beserta jajarannya disambut baik oleh BPK Perwakilan Provinsi Lampung yang dihadiri langsung oleh Kepala Perwakilan selaku PPID, Masmudi, Kepala Sekretariat Perwakilan selaku Sekretaris PPID, Dayan Alghiffari, sekaligus Ketua PIK, Kepala Sub Auditorat Lampung I selaku Pejabat Pembantu PPID Bidang Pemeriksaan, Yayon Hudiantoro, Kepala Sub Auditorat Lampung II, Andanu, serta para Pejabat Struktural.
Pada kegiatan tersebut PPID BPK Perwakilan Provinsi Lampung memberikan pemaparan mengenai profil PPID, inovasi, pelaksanaan layanan informasi, pengembangan sarana prasarana pelayanan publik hingga komitmen PPID dalam memberikan pelayanan informasi kepada publik. Kegiatan tersebut diharapkan dapat menjadi dorongan dan motivasi pada BPK Perwakilan Provinsi Lampung untuk terus memperbaiki layanan informasi kepada publik.